Bukit Bintang jadi destinasi yang sangat cocok dikunjungi untuk menikmati malam. Foto: Instagram.com/@albetgunawan_ |
Saat berada di Yogyakarta, menikmati wisata malam adalah hal
wajib. Yogyakarta memang dikenal menjadi
salah satu kota yang memiliki banyak pilihan dan alternatif wisata malam. Kita bisa
menikmati kuliner malam khas seperti kopi joss, jalan-jalan dan menikmati
suasana seperti di Malioboro dan Alun-alun, atau menikmati gemerlap kota Jogja dari
ketinggian.
Nah jika kamu menginginkan opsi yang terakhir, destinasi
yang cocok dan sangat menarik untuk kamu kunjungi adalah Bukit Bintang. Bukit
Bintang merupakan destinasi bukit yang memiliki view lanskap kota Jogja. Saat malam,
gemerlap lampu kota akan terlihat romantis dan sangat menakjubkan.
Selain itu, disekitar Bukit Bintang juga terdapat berbagai
restoran dan warung makan. Hal ini tentu bisa menjadi spot favorit untuk
menghabiskan weekend bersama keluarga, teman, dan gebetan. Menikmati gemerlap kota Jogja sambil mengisi
perut.
Lokasi Bukit Bintang
Bukit Bintang berada di sekitar Bukit Patuk. Tepatnya berada
di Area Kebun, Srimulyo, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta.
Rute Menuju Bukit Bintang
Bukit Bintang memiliki akses jalan yang sangat mudah dilalui.
Berada di jalan raya Wonosari, akses jalannya sudah beraspal nan mulus, membuat
kendaraan roda empat ataupun roda dua bisa sampai dengan mudah. Namun, meski
mulus,anda harus tetap berhati-hati karena jalur yang dilalui berkelok dan
menanjak.
Jika anda dari pusat kota Yogyakarta, anda hanya perlu
menuju Jalan Wonosari dan terus melaju hingga melewati Pasar Piyungan dan
tikungan Bokong Semar. Bukit Bintang tak jauh dari tikungan tersebut.
Jam Buka Bukit Bintang
Bukit Bintang buka setiap hari selama 24 jam.
Tiket Masuk Bukit Bintang
Tidak ada biaya restribusi apapun di Bukit Bintang. Saat berkunjung,
anda hanya perlu membayar biaya parkir kendaraan dan makanan yang anda santap
Gemerlap kota Jogja jadi view yang sangat menakjubkan. Foto: Tempo.com |
Penginapan di Sekitar Bukit Bintang
Bagi anda yang datang dari luar kota dan lelah melakukan
perjalanan, anda bisa beristirahat dan mencari penginapan yang ada di sekitar Bukit
Bintang. Berikut beberapa penginapan yang dekat dengan Bukit Bintang:
- Gunung Kucing Hospiz
- Kopilimo Café and Homestay
- Watu Wayang Camp & Tracking, serta masih banyak yang
lain.