Saat merasa jenuh dengan pekerjaan atau kegiatan rutin yang dilakukan, alangkah
lebih baik melakukan refreshing. Refreshing artinya melakukan kegiatan lain
yang bisa menyegarkan pikiran dan badan, sehingga mendapatkan energi baru untuk
melakukan aktifitas.
Kegiatan refreshing bisa dilakukan
dengan cara melakukan staycation. Staycation adalah istilah yang menggabungkan
kata dari Bahasa Inggris, yaitu stay (tinggal) dan vacation (liburan). Menurut beberapa
artikel travelling, staycation berarti menginap di hotel, apartemen, villa dan
tempat menginap lainnya dengan tujuan untuk menjelajahi tempat-tempat di
sekitar lingkungan tersebut tanpa bepergian jauh dan mendapatkan suasana baru untuk
mengatasi rasa jenuh.
Staycation bisa dilakukan dengan
menginap di hotel atau apartemen, tergantung pada keinginan dan kebutuhan. Staycation
di hotel bisa menjadi pilihan untuk anda yang lebih memilih membeli makanan
daripada membuat sendiri, karena di hotel tersedia layanan kamar. Jika anda
lebih suka memasak, maka staycation di apartemen akan lebih cocok karena
biasanya disediakan kompor dan alat memasak.
dokumen pribadi |
Jika anda staycation sendirian,
hotel akan lebih tepat. Namun, jika anda staycation bersama teman dan saudara,
apartemen adalah tempat yang lebih tepat. Di apartemen, anda bisa berbagi tempat Bersama seperti sofa, meja makan, dan
dapur. Anda juga bisa mendapatkan kamar sendiri karena apartemen biasanya memberikan
lebih banyak ruang.
Jika anda hanya ingin beristirahat dan tidur di kasur yang nyaman dengan
selimut tebal, maka hotel adalah tempat yang tepat untuk staycation. Namun jika
anda tidak suka dengan ruangan yang
kecil, maka staycation di apartemen lebih cocok. Biasanya apartemen menawarkan
ruang lebih luas dan peraturan tidak seketat di hotel.
Di hotel, biasanya ada waktu yang
ditentukan untuk check in dan check out. Anda harus mematuhinya agar tidak
terkena denda. Sedangkan di apartemen waktu check in dan check out lebih
fleksibel, asal tidak ada tamu yang akan berkunjung setelahnya. Anda tinggal menghubungi pengelola apartemen dan
melakukan koordinasi.
Jika anda ingin staycation yang mewah,
maka hotel adalah tempatnya. Layanan
hotel akan selalu tersedia kapanpun anda membutuhkannya. Sebaliknya, jika anda
ingin staycation yang terjangkau bersama teman dan keluarga, maka seharusnya anda
memilih apartemen untuk staycation. Di apartemen tersedia banyak kamar,
sehingga anda bisa membagi rata biaya dengan teman dan suadara. Di apartemen, anda juga bisa memasak, sehingga
biaya makan bisa lebih hemat.
Baik staycation di hotel maupun apartemen, anda dapat memutuskannya dengan
bijak sehingga tujuan untuk refreshing tercapai. Anda bisa memesan tiket ke
tempat tujuan staycation melalui Super Apps #BRImo dari BRI, baik tiket pesawat,
bus, kereta api, maupun Whoosh. Aplikasi #BRImoMudahSerbaBisa membantu
memudahkan anda memesan tiket dalam satu genggaman.
Jika anda tinggal di Jakarta dan ingin melakukan staycation di bandung,
anda bisa menggunakan bus, kereta api, pesawat, atau Whoosh menuju Kota Bandung.
Naik Whoosh atau kereta cepat dari Jakarta ke bandung bisa jadi pengalaman yang
menyenangkan, karena lebih cepat dan bisa melihat pemandangan yang indah selama
perjalanan. Begini tahapannya jika anda memesan tiket Whoosh melalui aplikasi
BRImo:
transaksi
akun KCIC
Buat anda nasabah BRI, pasti akan
lebih semangat traveling karena saat ini BRI sedang mengadakan program BRImo
FSTVL 2024 mulai dari 1 Oktober 2024 sampai dengan 31 Maret 2025. BRImo FSTVL
2024 merupakan program loyalti untuk semua nasabah BRI, berupa program undian
berhadiah dan hadiah langsung (redeem BRIPoin) untuk semua nasabah BRI. Ada sekitar
100.000 hadiah langsung yang menanti. Ada juga hadiah undian berupa BMW 520i M
Sport, Hyundai Creta Alpha, dan kendaraan bermotor Vespa Primavera, serta hadiah
mingguan di Friday Deals.
Semakin banyak saldo dan transaksi
yang dilakukan, maka akan semakian banyak kesempatan untuk mendapatkan #Berlimpahhadiah.
Yuk, tingkatkan saldo dan transaksi agar berpeluang mendapatkan hadiah! Download
BRImo sekarang dan ikuti BRImo FSTVL 2024!