Nasi merupakan makanan pokok kita sehari-hari. Bila anda ingin mengolah nasi agar sedikit bervariasi mungkin bisa mencoba resep berikut. Kali ini Bale Kuliner ingin berbagai Resep Nasi Bakar yang Enak yang saya kutip dari salah satu ebook masakan gratis, silahkan disimak tahapan sebagai berikut :
Bahan :
Beras 300 gram
500 gram teri nasi, goreng
Santan 500 ml diambil dari ½ butir kelapa
Daun salam dua lembar
Serai 1 batang, ambil yang bagian putihnya, memarkan
Daun jeruk Nipis 3 lembar, buang tulangnya
Garam 1 sendok teh
Daun kemangi 25 gram
Daun pisang secukupnya untuk membungkus
Bahan Pelengkap:
Ayam goreng 3 Potong
Tahu goreng 3 buah
Tempe goreng 3 buah
Sambal terasi
Cara Membuat Nasi bakar enak :
- Rebus santan, daun salam, serai, daun jeruk, dan garam sampai mendidih.
- Masak beras, tuangkan rebusan santan yang tadi, kemudian masukkan ikan teri. Aduk rata, biarkan sampai matang.
- Ambil daun pisang isi dengan nasi, tambahkan daun kemangi di atasnya. Bungkus kemudian semat dengan mengunakan lidi supaya tidak lepas
- Bakar sampai matang dengan menggunakan Kompor Panggang Tanpa Asap.
- Sajikan nasi bakar dengan bahan pelengkap.
Demikian postingan Resep Nasi Bakar Enak, semoga bermanfaat bagi kita semua.
Sumber Resep : Ebook “ Aneka Resep Masakan ala Resto”