Dia berhasil mendapatkan 544.120 pengunjung per- hari ketika masih berusian 19 tahun. Dia menghasilkan $500.000 per- bulan, dan bisnisnya hanyalah bisnis afiliasi. Paul mampu menunjukan gayanya menyampaikan kunci sukses tanpa ditutup- tutupi. Situsnya UberAfilliate.com, selalu menunjukan cara- cara terbaik untuk memastikan bisnis online berjalan baik.
4. Carl Ocab
Carl pertama kali membuat situs tentang mencari uang lewat internet di umur 13 tahun. Dia sukses membuat tulisan menarik dan sulit untuk ditolak. Dia menghasilkan ribuan dollar dari bisnis afiliasi hingga iklan online secara bertahun- tahun. Tidak hanya itu, kini ia mulai disibukan menjadi pembicara diberbagai pertemuan dan seminar di penjuru Amerika.
5. Josh Buckly
Dikenal sebagai prodigi membuatnya selalu menciptakan bisnis online. Bukan hanya menjual sesuatu tetapi ia mencipta, memasarkan, dan menjualnya. Josh yang masih berumur 11 tahun, menjual bisnisnya Yibbe senilai $.2000 di sebuah lelang. Berikutnya, ia menciptakan Menewsha sebuah situs jejaring sosial menggunakan avatar.
Pertemuannya dengan Tyler Diaz membuat dirinya di umur 20 tahun fokus berbisnis. Dia tidak lagi menjual, tetapi mulai menciptakan bisnis tetapnya menghasilkan ribuan dollar per- bulan. Dia sekarang berambisi mengalahkan Pokemon dan Angry Bird.
6. Matt Wegrzyn
Seorang ahli domain, dimana ia berhasil menjual sebuah domain senilai $50.000. Ini membuatnya terkenal seketika. Bisnisnya melejit pesat lalu membangun Bodis.com, dimana setiap orang akan mencapai suksesnya. Bodis memberikan ruang menjual dan membeli domain, dan menyewakan domain untuk pendapatan pasif. Pengunjung bisa mendapatkan uang hanya dengan membuat domain.
7. Harrison Gevirtz
Harrison Gevirtz di umur 13 tahun sukses menghasilkan tiga digit angka selama bertahun- tahun. Ia berbisnis afiliasi tetapi tetap sukses pendidikan. Ia berkeliling berbagai negara menawarkan produknya ke pelanggan. Harrison bahkan memiliki program afiliasinya sendiri, menghasilkan ribuan dollar penjualan.
8. Stanley Tang
Stanley Tang tidak hanya fokus di internet marketing, tetapi sebuah buku membawanya ke arah lain. Dia adalah seorang marketing online, bisnisnya meliputi dunia online. Ketika berumur 14 tahun, berhasil membuat 14 wawancara ekslusip. Ia mewawancarai pengusaha online seperti Yanik Silver,Willie Crawford, Rob Cowie melalui telephon.
Berapa yang dia dapatkan dari bukunya? Ia mendapatkan banyak pengalaman, ketenaran, serta royalti penjualan. Terakhir, Stanly menjual dua blognya setelah kesuksesan besar “Behind the Scene Stories of 14 Successful Internet Millionaire”, kedua blognya senilai enam digit angka dalam dollar Amerika.
9. Donny Ouyang
Donny menunjukan bagaimana seorang CEO muda, serta bagaimana dirinya mendapatkan uang online. Ia memulai dengan rajin membaca buku tentang program komputer. Dia tidak membutuhkan sekolah khusus. Dan, ia menghasilkan $6.500 per- bulan atau 3 kali gaji orang dewasa. Dia bahkan mendapatkan perlakuan khusus dengan kemampuan menawarnya.
Ia mendapatkan modal $25.000 dari bank, bahkan sebelum memiliki SIM atau KTP.
10. Long Zheng
Long Zheng berumur 20 tahun ketika menjalankan blog tentang Microsoft. Long tidak seperti blogger lain, ia mengaku tidak pernah melakukan kesalahan. Ia selalu dapat menulis hal baru bahkan sebelum orang lain sempat berpikir. Kini, Long tidak hanya fokus menjadi blogger, tetapi menjadi seorang developer.
Dia menciptakan MetroTwit, yaitu aplikasi Twitter yang memudahkan pengguna mengupdate status hingga mengedit status. Dari Windows untuk iPhone, ia menciptakan komunitas pecinta Microsoft mencari segala sesuatu lebih baik.
11. Andrew Galasetti
Andrew tepat berumur 20 tahun ketika meluncurkan Lyved, dan sudah terlebih dahulu menjadi pengusaha. Ia meluncurkan beberapa perusahaan online. Dia mendanai sebuah mesin pencari dan meluncurkan bisnis di dunia nyata; sebuah perusahaan air minum.
12. Andrew Sutherland
Dia adalah maniak game yang kerap membuat orang tuanya merasa kesal. Andrew mendapatkan ilham ketika ayahnya memberikan sebuah saran; daripada bermain kenapa tidak membuatnya sendiri. Ia mulai berlajar segala sesuatu tentang internet. Dengan membaca, ia bisa menciptakan situsnya sendiri yaitu Quizlet.
Terinspirasi dari sulitnya belajar bahasa Inggris, membuat Andrew menulis sebuah teknologi dimana setiap orang bisa membuat permainannya sendiri. Ia meluncurkan Quizlet pada Oktober 2005, ketika berumur 15 tahun dan menghasilkan 300.000 pengguna terdaftar untuk bermain lebih dari 35.000.000 permaianan.
13. Chloe Spencer
Chloe hanya remaja yang merubah hobinya menjadi uang. Dia meluncurkan situs pencinta Neopets di 2005, menghasilkan ribuan dollar setiap bulannya. Apa rahasianya? Ia hanya terus belajar, berkomunikasi, dan berbagi. Jangan harap meniru kesuksesannya karena memulainya begitu sulit. Chloe harus belajar banyak kepada ayahnya yang juga seorang ahli komputer.
14. Hansup Yoon
Dia dulu pernah menjadi pemilik forum Zune terbesar. Pria asli Korea ini membangun forumnya dari nol lalu menjualnya ketika 15 tahun. Dia menjual Zuneboard untuk $62.000, kemudian membuat bisnis baru, Spuxy Studios. Dia adalah CEO muda yang fokus mengembangkan situs- situs baru. Berbekal pengalaman, Yoon yakin akan menuai sukses dengan bisnis barunya.
15. Juliette Brindak
Julie masih berumur 10 tahun, ketika sibuk bermain dengan kelompok kecilnya. Mereka adalah Cool Girls, sekumpulan gadis kecil yang hobi bergosip. Ia kemudian menciptakan karakter MissO and Friends, lalu membuatnya menjadi forum. Sejalan waktu kelompok ini semakin besar, tidak lagi berisi teman- temannya. MissOandFriends.com tumbuh menjadi situs anak muda sukses menghasilkan $15 juta. Melalui forum ini, Julie mengadakan kuis, mensponsori konser, dan menyewakan ruang beriklan.
16. Joel Drapper
Joe memulai webdesign di umur 14 tahun, lalu membangun perusahaan di umur 15 tahun. Bukan sesuatu yang mudah baginya yang mengidap ADHD (Attention deficit hyperactivity disorder). Dia harus bersekolah di rumah dan tidak mendapatkan gelar akademik.
17. Liam Goodwin
Filmonic.com hasil karya terbaiknya di dunia blogging. Dia menciptakan sesuatu yang selalu baru dan faktual. Blognya merupakan yang terbaik di Inggris, tanpa adanya hal- hal berbau erotis khas Hollywood. Liam yakin meski jauh dari konsep erotis, Filmonic tetap akan menjadi yang terbaik. Ini terbukti dari angak 150.000 pengunjung setiap bulannya.
18. Thilak Raj Rao
Thilak Raj Rao, seorang mahasiswa drop- out yang menghasilkan $1000 tiap bulannya. Ini angka yang besar bagi pekerjaan yang dilakukan dengan hati. Ia memulai blog sejak pertama kali internet mulia mewabah di India. Dia telah 2 tahun mengerjakan blognya, selalu update menjadi andalan pria yang satu ini.
19. Gareth Hodson
Ia memiliki bakat luar biasa dalam membuat website sekala bisnis. Gareth memulai semuanya dari sekedar hobi, membuat website kemudian menjualnya. Dia menciptakan HostedFx dan PageHole menjadi fenomena tersendiri. HostedFx dijualnya senilai $1.000 lebih, memberikannya ke sebuah perusahaan besar. Kenapa dijual? Ia terlalu muda bukanlah jawaban, tetapi HostedFx akan lebih baik ditangani perusahaan daripada seorang Gareth Hodson sendiri.
20. Michael Dunlop
Michael temasuk tipe orang yang tau bagaimana cara cepat kaya. Tetapi jangan salah, dia telah belajar lebih banyak, dan berani mengambil resiko. Dimulai dari sebuah seminar seorang pengusaha online, dia termotifasi menciptakan bisnisnya sendiri yaitu sebuah blog. Dia terinspirasi oleh Yanik Silver kemudia menciptakan berbagai aktifitas wawancara. Ia menghubungi setiap pengusaha yang ditemuinya di internet.
Ketika membaca artikel ini Michael talah melalakukan lebih dari 70 wawancara.