Cara Membuat Ayam Panggang Ngohiang ala Resto Cina. Resto cina biasanya menyediakan menu ayam panggang ngohiang ini. Nah, anda bisa juga membuatnya sendiri, Caranya? Ikuti saja resep ayam panggang ngohiang berikut.
Resep Cara Membuat Ayam Panggang Ngohiang ala Resto Cina. Sebelum mencoba membuatnya sebaiknya kita persiapkan bahan masakan apa saja yang diperlukan terlebih dahulu.
Untuk 4 Porsi Ayam Panggang Ngohiang ala Resto Cina
Bahan Ayam Panggang Ngohiang ala Resto Cina :
- 4 buah paha ayam atas bawah
- 1 sendok teh air jeruk
- 2 sendok makan saus tomat
- 2 sendok makan saus tiram
- 4 siung bawang putih, dihaluskan
- 1 sendok teh bubuk ngohiang
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 3 sendok makan margarin, dilelehkan
Cara Membuat Ayam Panggang Ngohiang ala Resto Cina :
- Campur air jeruk, saus tomat, saus tiram, bawang putih, bubuk ngohiang, merica, gula, garam, dan margarin sampai rata.
- Lumuri ayam dengan campuran bumbu. Diamkan 1 jam dalam lemari es. Letakkan di loyang dioles margarin.
- Oven dengan api bawah suhu 200 derajat celcius selama 50 menit sambil dioles sisa bumbu sampai matang dan kecoklatan.
- Angkat dan sajikan selagi hangat.
Mudah sekali bukan membuat ayam panggang ngohiang ala resto cina anda tidak perlu membelinya lagi sekarang. Pastikan resep ayam panggang ngohiang ala resto cina sudah sesuai dengan selera anda. Selamat mencoba dam menikmati masakan buatan anda.