Masakan Gabus Ikan Haruan Masak Kecap
Siapa yang suka haruan masak kecap ikan gabus yang nikmat? Kini anda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bantuan resep yang jelas dan mudah dipahami.
Aneka masakan ikan memang selalu menjadi pilihan para pecinta kuliner, karena ikan memiliki rasa yang enak dan lezat serta memiliki banyak kandungan yang baik bagi kesehatan. Ikan memang sangat baik dikonsumsi karena memiliki kandungan protein yang tinggi. Protein ini sangat baik untuk pertumbuhan dan perkembangan serta mampu mencedaskan otak sang anak. Adapun kandungan lainnya berupa kandungan omega 3, vitamin, kalsium dll.
Ikan yang akan kami coba hadirkan adalah ikan haruan atau biasa disebut dengan ikan gabus. Ikan gabus ikan yang hidupnya di air tawar ini memiliki dagingnya yang tebal dan juga sangat gurih kala dimasak dengan cara apapun seperti yang akan kami coba hadirkan, yaitu berupa ikan haruan masak kecap. Ikan haruan masak kecap ini tentunya mampu memanjakan lidah anda, karena rasa yang lezat dan gurih ini melekat pada daging ikannya. Penasaran seperti apa resep serta cara membuatnya, mari kita lihat dibawah ini bagaimana resep dan cara membuat ikan haruan masak kecap.
Resep Masakan
Bahan Utama
- 500 gram ikan haruan/ikan gabus
- 1 buah jeruk nipis
- garam secukupnya
Bahan Bumbu Halus
- 2 batang daun bawang
- 1 batang daun seledri
- 5 buah bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 cm kayu manis
- 1/4 biji pala
- 2 cm jahe
Bahan Bumbu lainnya
- 2 buah cengkeh
- garam secukupnya
- gula putih secukupnya
- kecap manis secukupnya
- penyedap rasa secukupnya
- mie soun secukupnya
Cara Memasak
- Yang pertama ikan haruan atau ikan gabus dibersihkan buang bagian dalam isi perutnya, potong sesuai selera, lalu cuci hingga bersih, kemudian dilumuri dengan perasan air jeruk nipis dan juga garam, aduk merata dan diamkan sekitar 10 menit.
- Selanjutnya siapkan wajan beri minyak yang banyak, lalu goreng ikan hingga warnanya kuning kecoklatan dan matang. Angkat dan sisihkan.
- Selanjutnya panaskan minyak goreng sekitar 3 sendok makan saja,kemudian tumis bahan bumbu halus, kemudian masukan ikan haruan, lalu cengkeh, kayu manis serta kecap manis. Aduk merata.
- Setelah itu tambahkan garam dan juga gula, masak hingga matang, menjelang diangkat masukan soun, aduk merata. Matang
- Angkat dan siap disajikan.Sumber